Oleh: Ummu Mariah Iman Zuhair
Tidak diragukan lagi bahwa setiap manusia memiliki banyak gambaran dan pemandangan, akan tetapi secara tabiat dia tidak pernah melihat pemandangan-pemandangan berikut ini :
Pertama:
Saat anda diusung keranda di atas leherKedua:
Saat anda mendengar langkah seret sandal manusia setelah mereka meninggalkan anda di dalam kubur seorang diri.Ketiga:
Saat manusia seperti anai-anai yang beterbanganKeempat:
Saat matahari mendekat ke para makhluk dan engkau menunggu penghisabanKelima:
Saat engkau lewat di atas shirat.
Keenam:
Saat menuju sorga atau nerakaYa Allah, rahmatilah kami, sesungguhnya Engkau Maha Penyayang terhadap kami, dan janganlah mengadzab kami, dan Engkau adalah Maha Kuasa atas kami. Ya Allah, rahmatilah kami saat bumi itu berganti menjadi bukan bumi, demikian pula langit. Ya Allah, jika datang Munkar dan Nakir, dan menyodorkan pertanyaan kepada kami, maka ya Allah, ilhamkanlah kepada kami jawabannya.
Ya Allah, teguhkanlah kami dengan ucapan yang teguh di dunia dan di akhirat. Ya Allah, rahmatilah kami pada hari seseorang akan berlari dari saudaranya, dari ibu dan bapaknya, dari istri dan anak-anaknya. Masing-masing diantara mereka pada hari itu memiliki urusan yang menyibukkan mereka.
Ya Allah, rahmatilah kami saat betis-betis bertautan, kepada-Mu kami akan dihalau. Ya Allah, rahmatilah kami, jika kami berdiri untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan, saat ucapan-ucapan mengkhianati kami, dan tidak berguna lagi harta, kedudukan, dan kerabat. Ya Allah, rahmatilah kami jika tanah telah ditaburkan kepada kami, saat pintu-pintu dari kubur telah ditutup, dan saat kesendirian, kesepian dan kengerian hari penghisaban. Ya Allah, rahmatilah kami saat Engkau berkata kepada neraka Jahannam: “Apakah engkau sudah penuh?” dan dia menjawab: “Apakah masih ada tambahan?”
Ya Allah, ampunilah kaum muslimin dan muslimat. (AR)
(Majalah Qiblati Tahun I Ed. 7)
0 comments:
Post a Comment